Mari kita tingkatkan pola hidup sehat, budayakan sering cuci tangan, Jaga jarak, cegah covid-19                                                                                                                                                                                                                                                               

Selasa, 29 November 2022

Lekat S. Amrin, S.Sos : BERJUANG MELALUI LEMBAGA DI SUMATERA UTARA


Foto Surat Mandat LPPM

 

Foto Lekat S. Amrin, S.Sos

 

FOKUSBENGKULU.blogspot.com :  Berawal melakukan study banding tentang organisasi kemasyarakatan di Medan, Sumatera Utara, dalam beberapa waktu lama, akhirnya Lekat S. Amrin, S.Sos seorang aktifis lembaga independen dari Bengkulu, diberi kepercayaan sebagai Sekretaris Umum Lembaga Pengaduan dan Pendampingan Masyarakat (LPPM) Wilayah Sumatera Utara.

Lembaga ini didirikan oleh para aktifis di Jakarta sebagai jawaban banyaknya pengaduan masyarakat terkait sengketa hukum dan problem sosial yang terjadi hampir di seluruh wilayah provinsi di Indonesia. Terutama masyarakat yang mengalami persengketaan lahan dan tanah sementara mereka berhadapan dengan para pemodal dan pengusaha besar, tentu hal ini perlu pendampingan dari organisasi yang punya komitmen tinggi demiperjuangan kepentingan  masyarakat yang lemah.

LPPM ini didirikan bersifat nasional dengan status pengesahan dari Kementerian Hukum dan Hak Azasi Manusia dengan Nomor AHU-0009805.AH.01.07 Tahung 2022. Dewan Pengurus Nasional LPPM di Jakarta, memberikan mandate untuk Dewan Pengurus Wilayah LPPM Sumatera Utara yaitu Ketua Holidan Nasution, Sekretaris Umum Lekat S. Amrin, S.Sos, dan Bendahara yaitu Andam Dewi.

Sebelumnya, Lekat S. Amrin, S.Sos, bersama aktifis di Medan, telah mendapatkan kepercayaan sebagai Ketua Umum Komunitas Pengawas Pembangunan Sumut Semesta (Koppasus). Lembaga ini bersifat lokal, dan masih dalam proses melengkapi berkas untuk pengesahan Kemenkum dan HAM. Fokus kerja lembaga Koppasus ini lebih kepada pemantauan dan pengawasan pembangunan yang didanai APBD dan APBN.

Sebagai seorang aktifis organisasi yang berlatar belakang journalist, saat ini pun masih sebagai Ketua Umum Forum Komunitas Peduli Bengkulu (FKPB). Dan dengan sudah pernah menjadi anggota legislatif, maka keluasan idealisme untuk berjuang demi kepentingan umum tidak pernah surut, sekali pun  bukan di ‘kampung’ halaman yang saat ini tempat berdomisili. Namun dinamika di tengah masyarakat yang sangat tinggi, maka kehadiran Lembaga Independen Masyarakat tentulah sangat dibutuhkan. Apa lagi dalam perjuangan untuk masyarakat demokrasi dan supremasi hukum.

Karena itu, LPPM Sumatera Utara, bergandengan tangan dengan para praktisi hukum, lawyer atau pengacara, serta bermitra baik dengan institusi Penegak Hukum. Menurut Sekretaris LPPM, Lekat S. Amrin, S.Sos, agenda yang akan diupayakan dalam waktu dekat adalah beraudiensi dengan Gubernur, Kajati, dan Kapolda, di Sumatera Utara. (red)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar